Insiden pesawat penumpang kembali terjadi di Amerika Serikat pada Rabu (4/2) pagi waktu setempat. Sayap kanan pesawat Japan Airlines 9201.T menabrak buntut pesawat Delta Air Lines DAL.N di Bandara Internasional Seattle-Tacoma pada pukul 10.40 waktu setempat. Agensi Aviasi Federal AS (FAA) menerangkan, insiden tersebut terjadi saat pesawat Japan Airlines sedang meluncur di landasan bandara, seperti dikutip dari Reuters. […]
